Pengunjung melihat pameran karya lukis di GOR Merdeka Jombang, Rabu (6/12/2023).

Bongkah.id – Komunitas Pelukis Jombang (Kopijo) memberi ruang 39 pelukis untuk pamer 79 karya di GOR Merdeka Jombang. Tema seni Oase ini diangkat untuk menghadirkan suasana sejuk di tengah meningkatnya suhu politik jelang Pemilu 2024.

Pameran lukisan bertajuk Oase ini digelar mulai 6 Desember 2023 hingga 10 Desember 2023.

ads

“Pameran lukisan ini hadir menjelang tahun berpotensi hangat menuju Pemilu 2024,” ujar Ketua Kopijo Khoirul Anas, Rabu (6/12/2023).

Khoirul menjelaskan, seni dinilai memiliki kekuatan untuk menyejukan situasi kehidupan bermasyarakat. Seni visual diharapkan bisa mengapresiasi pesan yang digoreskan para perupa dengan menafsir, menginspirasi dan merenung.

“Oleh sebab itu yang kita sasar adalah masyarakat umum, khusunya para pelajar,” jelas Khoirul.

Pria yang akrab disapa Khoirul juga mengatakan, pameran ini dihasratkan untuk merayakan berbagai perlintasan dalam membicarakan ragam persoalan sehari-hari hingga masalah politik, agama atau hukum, kewargaan, kebangsaan, keindonesiaan melalui kacamata seni rupa.

“Dua bulan sebelum kegiatan ini sudah kami persiapkan, sehingga banyak karya lukisan dari kami yang menggambarkan dari tema oase jelang tahun Politik 2024,” tandas dia. (ima)

6

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini