Bongkah.id – Kebakaran hebat melahap Tunjungan Plaza di Jalan Basuki Rachmat, Surabaya, Rabu (13/4/202) petang sekitar puul 17.40 WIB. Api disinyalir terpercik dari sebuah bioskop hingga menjalar ke seluruh lantai 5 gedung pusat perbelanjaan legendaris di Kota Pahlawan tersebut.
Sumber api dari gedung bioskop di lantai 5 diungkap oleh akun offisial Bangga Surabaya di Instagram.
“Kebakaran semula terjadi di bioksop lantai 5,” kata host akun Bangga Surabaya melalui tayangan langsungnya.
Ada juga netizen yang menyebut api berasal dari sebuah restoran di lantai 5. Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui apa penyebab kebakaran dan korban.
Namun salah seorang pegawai sebuah restoran di Tunjungan Plaza menyebut sumber api berasal di atas lantai 5. Hanya, dia tidak bisa memastikannya, karena bergegas turun melwati pintu darurat saat kebakaran melanda.
“Kayaknya lantai 7 ke atas. Saya cuma sempat lihat asal tebal,” ungkapnya.
Sementara salah seorang petugas Pemadam Kebakaran di lokasi menyebut api juga berasal dari lantai teratas di salah satu gedung.
“Dari lantai atas sendiri, ada pintu jatuh lalu menyambar ke lantai di bawahnya,” ucapnya.
Sekitar 70 orang petugas pemadam kebakaran (PMK) dengan pakaian pelindungh lengkap dan membawa tabung oksigen masuk ke dalam gedung untuk melakukan penyisiran. Mengingat Tunjungan Plaza merupakan mall yang luas, dan termasuk salah satu mall terbesar di Indonesia.
Hingga kini puluhan unit mobil PMK dikerahkan terdapat pula dua unit mobil bronto skylift. Para petugas juga masih berusaha memadamkan api.
Sementara dari luar, petugas PMK menyemprotkan air dari mobil damkar ke satu titik utama kebakaran. Terlihat material bangunan yang terpanggang berguguran dan asap tebal yang membumbung saat proses pemadaman.
Belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang maupun manajemen Tunjungan Plaza terkait insiden kebakaran ini. (bid)