Petugas BPBD Kabupaten Jember, Jawa Timur, mendata kerusakan rumah akibat gempa magnitudo 5.0 pada Senin (13/12/2021) lalu.

Bongkah.id – Gempa magnitudo 5,1 di Jember, Jawa Timur, Senin (13/12/2021) lalu, telah merobohkan 33 rumah warga. Sedangkan korban luka akibat kejadian ini sebanyak empat orang.

Data tersebut berdasar rilis Badan Nasional Penanggulangan Bencana per Kamis (16/12/2021) pukul 12.26 WIB. Sebanyak 33 unit rumah yang rusak tersebut berada di Kecamatan Ambulu, Tempurejo, Silo, Puger, dan Wuluhan.

ads

BPBD merinci, rumah yang mengalami kerusakan ringan sebanyak 26 unit, sedang enam unit, rusak berat satu unit. Serta dua unit fasilitas umum rusak ringan.

“Dua fasilitas umum yang rusak akibat gempa adalah 1 pondok pesantren dan 1 balai Desa Wonosari,” kata pelaksana tugas Kepala Pusat Data dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari lewat keterangan tertulis, Kamis (16/12/2021).

Menurut Muhari, pemerintah daerah dan tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Jember langsung mendatangi lokasi gempa untuk mendata dan memberikan bantuan. Gempa juga dirasakan di daerah lain di Jawa Timur, hingga Pulau Bali.

Rinciannya, di Kecamatan Ambulu gempa mengakibatkan 14 rumah rusak ringan, empat rumah rusak sedang, dan satu fasilitas umum rusak di Dusun Watu Ulo di Desa Sumberejo serta menyebabkan masing-masing satu rumah rusak di Dusun Karanganyar di Desa Ambulu, Dusun Watu Kebo di Desa Andongsari, dan Dusun Babakan Nongko di Desa Sabrang.

Lalu di Kecamatan Tempurejo, gempa menyebabkan satu fasilitas umum rusak di Dusun Wonoasri, mengakibatkan dua rumah rusak ringan di Dusun Kraton di Desa Wonoasri; menyebabkan satu rumah rusak ringan dan satu rumah rusak sedang di Dusun Krajan Desa Curahnogko; serta menyebabkan satu rumah rusak ringan di Dusun Pondokrejo Timur, Desa Pondokrejo.

Selain itu, gempa menyebabkan satu rumah rusak ringan di Dusun Tanah Manis, Desa Sidomulyo, Kecamatan Silo.

Sedangkan di Kecamatan Puger gempa mengakibatkan satu rumah rusak sedang di Dusun Darungan, Desa Jemberarum, dan satu rumah rusak ringan di Dusun Kasiyan Timur Desa Kasiyan.

Selanjutnya, di Kecamatan Wuluhan ada empat rumah yang rusak ringan akibat gempa, masing-masing satu rumah di Dusun Tegal Banteng dan Dusun Karangsono di Desa Kesilir serta Dusun Dukuh di Desa Dukuhdempok dan Dusun Kepel di Desa Lojejer.

Berdasarkan catatan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Kabupaten Jember sebelumnya pernah diguncang gempa dengan skala magnitudo 5,3 pada Senin, 13 Desember 2021. BPBD mengimbau warga tetap waspada, namun tetap tenang. Dia meminta masyarakat mencari informasi kegempaan melalui sumber-sumber terpercaya.

“Ketahui jalur evakuasi terdekat dan diskusikan dengan keluarga sebagai upaya mitigasi dalam hal mengantisipasi adanya potensi dampak gempa susulan,” tutur Muhari. (bid)

1

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini