Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati, memberikan pengarahan kepada Pokja Bunda PAUD dalam rapat kerja mewujudkan Layanan Paud Holistik Integratif (Paud-HI) di Hotel Grand Whiz Trawas, Selasa (8/11/2022).

PoBongkah.id – Kelompok Kerja (Pokja) Bunda PAUD Kabupaten Mojokerto melaksanakan rapat kerja di Hotel Grand Whiz Trawas, Selasa (8/11/2022). Kegiatan tersebut dalam rangka dalam rangka mewujudkan Layanan Paud Holistik Integratif (Paud-HI).

Raker Pokda Bunda PAUD dibuka oleh Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati. Dalam arahannya, ia meminta seluruh stakeholder yang tergabung dalam Pokja Bunda Paud Kabupaten Mojokerto untuk terus menyumbangkan pikiran untuk menyusun program kerja yang mampu meningkatkan pelayanan pendidikan anak usia dini.

ads

“Hari ini, kita yang diberi kesempatan berpartisipasi memikirkan bagaimana pendidikan anak usia dini ini berkualitas, mari kita sama-sama mencurahkan pikiran kita, bagaimana nanti kita bisa bersama-sama mewujudkan dan menindaklanjuti hasil rapat kerja ini sehingga pelayanan pendidikan anak usia dini semakin berkualitas,” katanya

Bupati Ikfina juga meminta para bunda paud desa bisa berperan aktif dalam Musrenbangdes. Sehingga kebutuhan-kebutuhan yang menunjang perkembangan kualitas pendidikan anak usia dini bisa tersalurkan dan ditindaklanjuti oleh pemerintah desa setempat.

Dengan semakin aktifnya Pokja Bunda Paud menyalurkan pikirannya dalam menentukan program dan tindakan untuk perkembangan pendidikan anak usia dini, Kabupaten Mojokerto mampu mewujudkan Paud-HI. “Kita harus berupaya, agar anak-anak kita mendapatkan hak mereka, yaitu mendapatkan pendidikan yang baik dan layak,” tandasnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Mojokerto, Ardi Sepdianto menjelaskan, aplikasi yang sudah dibuat untuk inputing data terkait pendidikan anak usia dini di Kabupaten Mojokerto bakal terus diupdate. Sehingga kegiatan dan program apapun terkait paud bisa langsung termonitor oleh Bupati Mojokerto.

“Aplikasinya sudah bisa didownload dan digunakan di android. Aplikasi ini akan terus kami update, sehingga nanti Bupati Mojokerto bisa secara realtime memonitor progres paud. Mulai sarpras dan program-programnya,” ungkapnya. (bid)

1

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini