Ilustrasi kecelakaan helikopter
Ilustrasi kecelakaan helikopter

Bongkah.id – Satu keluarga dari kalangan elit meninggal dunia dalam kecelakaan helikopter yang jatuh ke sungai.

Ada lima orang terdiri dari suami istri dan ketiga anaknya serta pilot helikopter yang menjadi korban helikopter jatuh di Sungai Hudson di kota New York.

ads

Agustin Escobar, bos Siemens dan istrinya Merce Camprubi Montal, juga pegawai penting Siemens dan dari keluarga berpengaruh di Barcelona, meninggal dunia bersama ketiga anak mereka, yang dilaporkan berusia empat, lima, dan 11 tahun.

Dinukil dari detikinet, kelima korban sedang berwisata di New York dan menyewa helikopter nahas itu.

“Kami sangat berduka atas kecelakaan helikopter tragis yang menewaskan Agustin Escobar dan keluarganya,” sebut Siemens.

Mereka bermukim di kota Barcelona. Escobar diketahui berasal dari kota industri Puertollano di Spanyol selatan. Ia rupanya baru saja menduduki jabatan CEO infrastruktur rel di Siemens Mobility, setelah dua tahun menjabat sebagai presiden dan CEO Siemens di Spanyol.

Sedangkan Camprubi Montal, penduduk asli Barcelona, juga memegang jabatan senior di Siemens. Ia telah menjadi manajer komersialisasi global di perusahaan tersebut selama lebih dari tiga tahun pada saat kematiannya.

Ia berasal dari keluarga berpengaruh di kota Barcelona. Kakek buyutnya, Agusti Montal Galobart, adalah presiden klub Barcelona di akhir 1940-an dan awal tahun 1950-an.

Kakeknya, Agusti Montal Costa, juga pernah jadi presiden Barcelona di mana kepemimpinannya banyak dikenang fans. Pasalnya, dia berhasil mendatangkan megabintang legendaris Belanda Johan Cruyff ke klub tersebut di 1973. Tahun lalu, saudara laki-laki Camprubí yaitu Joan, muncul sebagai pesaing untuk memperebutkan kursi presiden FC Barcelona.

Postingan terbaru Escobar di LinkedIn membahas perjalanan ke Inggris dan India. Ia menyebut diri sebagai orang yang bersemangat dalam mengembangkan tim.

Karir selama 27 tahun di Siemens telah membawanya ke berbagai posisi penting, termasuk di Amerika latin dan Amerika Serikat. Juan Ignacio Diaz, mantan koleganya di Siemens, menggambarkannya sebagai family man.

Adapun Camprubí Montal sudah bekerja di Siemens selama 16 tahun, juga dengan penempatan di Amerika Serikat dan Amerika Latin, sebelum pindah ke divisi energi Siemens di 2018. (sip)

12

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini