Ilustrasi
Ilustrasi mudik dibuat menggunakan AI

Bongkah.id – Pemudik yang melintasi wilayah Kota Mojokerto, Jawa Timur diimbau waspada terhadap kemacetan, yang sering terjadi di tiga titik ini.

Ketiga titik rawan kemacetan itu sudah dipetakan oleh Satlantas Polresta Mojokerto. Yakni, berada di jalur nasional Bypass.

ads

Kemacetan di jalur nasional Bypass Kota Mojokerto ini disebabkan adanya perlintasan kereta api. Juga adanya penyempitan jalan di Jembatan Sungai Sadar, sekitar 50 meter dari pelintasan kereta api.

Kemudian titik kemacetan di wilayah Kota Mojokerto kedua, yang patut diwaspadai pemudik berada di dalam Kota atau utara Jembatan Gajahmada. Ini lantaran, adanya pertemuan pertemuan arus lalu lintas dari berbagai arah, dari Kecamatan Gedeg, Kemlagi, Dawarblandong, Jetis dan pusat Kota Mojokerto.

Ketiga, sekitaran jembatan Lespadangan. Penumpukan diperkirakan akan terjadi pada hari raya Idul Fitri dan H-1.

Kondisi ini diperparah dengan belum bisa dibukanya Jembatan Pagerluyung di Kecamatan Gedeg untuk mobil dan hanya untuk roda dua, meskipun jembatan ini menjadi akses vital antara wilayah utara Sungai Brantas, Kota Mojokerto dan Jombang.

“Jika terjadi penumpukan di titik-titik rawan kemacetan, tim urai akan langsung diturunkan untuk mengatasi hal tersebut,” kata Kasat Lantas Polresta Mojokerto, AKP Mulyani, Jumat (28/3/2025). (sip)

6

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini