Pertandingan cabor pencak silat Porprov di gedung Auditorium Universitas Daru Ulum (Undar) Jombang.

Bongkah.id – Atlet tuan rumah M Kevin Prasetya berhasil menyabet medali emas dari kategori Seni Tunggal cabor Pencak Silat dalam Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jawa Timur di Jombang. Perolehan skornya hanya unggul 1 poin dari pesilat Sidoarjo, Andrian Nur Faizi yang meraih Perak.

Pada partai Final cabor Pencak Silat Kategori Seni Tunggal, Kevin berhasil meraup 993 poin. Perolehan poin yang hanya unggul tipis dibanding lawannya Andrian Nur Azizi dengan 992 poin membuat kontingen Kabupaten Jombang merasa tegang.

ads

“Sempat tegang, tapi Alhamdulillah adik kita Kevin asal Kecamatan Perak mengunci medali emas pertama. Ini adalah perolehan emas pertama di cabor pencak silat di kategori seni tunggal putra. Pertandingan final kemarin,” ungkap Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Jombang, Budi Setiawan, Kamis (24/8/2023). Dia menyebutkan, medali yang diraih Kevin merupakan emas pertama dari Kontingen Jombang.

Sementara urutan ketiga adalah M Faris Firmansyah dari Surabaya. Persaingan memperebutkan medali perunggu ini sangat ketat mendapatkan medali perunggu karena perolehan poinnya sama dengan kontingen asal Bangkalan.

“Juri menilai waktu yang dimiliki Kevin lebih baik,” ungkap Budi.

Atas hasil perolehan medali emas pertama ini, Budi juga masih menyisakan satu atlet putri yang kini sudah masuk ke babak semifinal. Dengan demikian, kontingen Jombang dari Cabol Pencak Silat berpeluang menambah perolehan medali perunggu.

1
2

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini