Kasat Lantas Polresta Madiun, AKP Dwi Jatmiko dan istrinya menghardik wartawan media online karena tak sengaja menyentuh pantat perempuan berkebaya itu usai Upacara Detik-Deik Proklamasi Kemerdekaan RI di Alun-Alun Kota Madiun, Rabu (17/8/2022).

Bongkah.id – Kasat Lantas Polresta Madiun, AKP Dwi Jatmiko, terlibat pertengkaran dengan seorang awak media usai Upacara HUT Kemerdekaan RI, Rabu (17/8/2022). Adu mulut dipicu perbuatan wartawan yang tak sengaja menyenggol bagian tubuh istri sang perwira polisi.

Wartawan Jatimpos Jumali terjatuh dan tak sengaja memegang pantat istri AKP Dwi Jatmiko. Kejadian ini memantik amarah Kasat Lantas hingga menuding si wartawan melakukan pelcehan terhadap istrinya.

ads

“Ini istri saya. Orang tuanya menitipkan kepada saya untuk dilindungi. Tetapi ini dipegang-pegang,” katanya sambil meluapkan kekesalannya.

AKP Dwi Jatmiko meluapkan kemarahannya di depan puluhan wartawan dan anggota polisi sambil melepas seragam dinasnya mendesak Jumali mengakui perbuatannya. Sang istri pun ikut menghardik Jumali agar meminta maaf.

Namun Jumali bersikukuh perbuatannya menyenggol pantat istri AKP Dwi bukan karena kesengajaan. Tak ayal, adu mulut terus meruncing bahkan sampai sejumlah perwira polisi lain berusaha melerai dan meredam amarah kedua pihak.

Kapolres Madiun Kota AKBP Suryono membenarkan kejadian itu. Ia menyebut insiden itu karena Jatmiko kecapekan sehingga emosi. Pihaknya kini sudah berupaya mendamaikan keduanya.

“Iya, salah satu wartawan jatuh reflek menyenggol pantat. Kita sudah berupaya mendamaikan,” kata Suryono.

Insiden Jumali tak sengaja menyentuh pantat istri Kasat Lantas Polresta Madiu terjadi seusai Upacara Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Alun-Alun Kota Madiun. Saat itu, Jumali bersama rekan wartawan lainnya usai mewawancarai Walikota H Maidi.

Usai wawancara itu, Jumali tersandung dan jatuh saat mencoba keluar dari kerumunan. Spontan, tangan wartawan media online itu berusaha untuk meraih orang di sekelilingnya hingga tak sengaja memegang bagian pantat istri AKP Dwi Jatmiko.

“Usai wawancara dengan Wali kota, saya terjatuh di tangga alun-alun. Kemudian tidak sengaja menyenggol istri Kasat Lantas. Saya saat itu langsung minta maaf,” tutur Jumali, Rabu (17/8/2022).

Namun, permasalahan tak berhenti sampai di situ. Usai insiden itu, istri Dwi Jatimko rupanya mengadukan peristiwa yang menimpanya kepada sang suami.

Tak berselang lama, Jumali mengaku mendapatkan telepon dari Jatmiko. Dalam telepon itu, dia diminta menghadap ke ruangan Kasat Lantas.

“Saya ditelepon oleh pak kasat untuk ke ruangannya. Di ruangan ternyata beliau tidak terima dan akan dibuatkan BAP. Padahal sebelumnya saya juga sudah minta maaf,” ujar Jumali. (bid)

6

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini