Bongkah.id – Pengguna narkoba di Kabupaten Jombang masuk daftar paling banyak di Jawa Timur. Catatan ini menjadi tantangan bagi badan narkotika kabupaten, kepolisian, pemerintah daerah dan masyarakat dalam memberantas penyalahgunaan zat adiktif di kota santri.
Data peringkat penyalahgunaan narkoba ini dibeber Lembaga Rehabilitasi Pencegahan Penyiaran Narkotika (LRPPN) Provinsi Jawa Timur. Pemaparan disampaikan dalam kegiatan penyuluhan bahaya narkoba di Kantor Desa Grogol, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Rabu (15/11/2023) malam
“Warga Jombang terkenal kampung santri, tetapi kenapa pengguna narkobanya banyak,” ujar Ketua Harian LRPPN Jatim Siswanto.
Dikatakan Siswanto, tingginya pengguna narkoba di Jombang menjadi suatu tantangan bagi kepolisian dalam upaya memberantas peredaran narkoba.
“Ini merupakan suatu tantangan bagi aparat untuk bisa mengedukasi tentang narkotika. Sebab di Jombang BNN juga belum ada,” ungkap dia.
Setidaknya, lanjut Siswanto, pemberian sosialisasi serta edukasi terhadap masyarakat di Jombang perlu dilakukan rutin agar mereka tahu tentang bahaya narkotika.
Sementara masyarakat yang perlu diberikan edukasi bahaya narkoba mulai dari kalangan remaja hingga ibu rumah tangga.
“Sebab pengguna tidak memandang, bahkan ibu rumah tangga juga banyak. Oleh sebab itu kita berikan edukasi betapa bahayanya narkotika,” pungkas Siswanto. (ima)