Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander sempat berbincang dengan warga Dusun Kwarengan, Desa Menanggal, Kecamatan Mojosari tidak mampu yang menerima bantuan sembako dan vitamin, Selasa (13/7/2021).

Bongkah.id – Polres Mojokerto memberikan bantuan sembako dan vitamin kepada warga tidak mampu. Pemberian kebutuhan bahan pokok tentu ini sangat bermanfaat bagi masyarakat di tengah tekanan ekonomi dampak pandemi COVID-19.

Kegiatan bagi-bagi bingkisan berisi minyak, mie, gula, kopi, beras, masker serta obat obatan (vitamin) ini dipimpin langsung oleh Kapolres Mojokerto AKBP Dony di Dusun Kwarengan, Desa Menanggal, Kecamatan Mojosari, Selasa (13/7/2021). Kapolres berharap, sedikit bantuan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat di tengah pandemi COVID-19.

ads

“Kegiatan bakti sosial ini akan terus kita lakukan, untuk membantu saudara-saudara yang membutuhkan ataupun yang terdampak Pandemi COVID-19. Bantuan ini kita serahkan langsung sampai dengan depan pintu-pintu rumah mereka,” kata Kapolres Mojokerto.

Dony menilai, penyaluran bantuan secara door to door langsung ke rumah warga cukup efektif untuk mengurangi resiko tidak tepat sasaran. Selain itu, dengan cara ini aparat kepolisian juga bisa bertatap muka langsung dengan masyarakat.

“Kita bisa menyapa mereka, memberikan motivasi dan semangat sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat untuk selalu taat akan prokes untuk pencegahan penularan COVID-19,” demikian Kapolres Mojokerto. (bid)

1

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini