Kepolisian saat melakukan olah TKP di jalan raya Dusun Semanding.
Kepolisian saat melakukan olah TKP di jalan raya Dusun Semanding.

Bongkah.id – Dua remaja berboncengan terjatuh saat melintas di Jalan Raya Dusun Semanding, Desa Sumbermulyo, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang. Akibatnya, dua remaja itu dilarikan ke rumah sakit.

Kejadian tersebut disaksikan oleh Ahmad Yahya yang merupakan warga setempat, ia mengatakan kedua remaja tersebut yakni DH (17) dan OP (17) terjatuh saat menabrak gundukan material aspal.

ads

“Kedua korban terlentang di tengah jalan. Kemungkinan mereka menabrak gundukan material proyek yang ada di sebelah kiri jalan,” jelasnya. Senin (12/6/2023) malam.

Sementara itu, Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Nanang Setyanto memaparkan, kedua korban yang merupakan warga Kecamatan Diwek itu mengendarai motor nopol S 5946 WAA dari arah Utara ke selatan dan menabrak tumpukan material bangunan di tepi jalan.

“Sudah kita lakukan olah TKP, Salah satu korban dilarikan ke RSUD Jombang dan satu lagi di RSNU,” bebernya.

Atas kejadian laka lantas itu, pihak kepolisian hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan serta mendalami kasus. “Terkait penyebab pastinya kasus laka tunggal ini masih kita dalami,” Pungkasnya. (ima)

1

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini